KEPEMIMPINAN PEREMPUAN DALAM HIKAYAT PUTI BALQIS : TELAAH FILOLOGI DAN ANALISIS NILAI
Abstract
Abstract
Leadership is a factual theme that is always interesting to discuss throughout the history of mankind. This research uses Hikayat Puti Balqis, a manuscript originating from Surau Simaung, Sijunjung Regency, West Sumatra Province, as the object and primary source. The focus of this research is to explore the leadership values possessed by the main character in the Hikayat Puti Balqis. This research aims to describe the physical condition of the manuscript codicologically, present text edits through the critical edition method, and reveal the content of the text related to women's leadership that is still relevant today. The philological approach is used to ensure the authenticity and accuracy of the text presentation, while content analysis is applied to interpret leadership values in cultural and religious contexts. The results show that the Hikayat Puti Balqis contains four main leadership characteristics - a leader with great influence and charisma, a leader who is democratic and inclusive, a leader who is concerned about the safety of his people, and a leader who is intelligent and conscientious - and two key leadership values: wise, and diplomatic and peace-loving. This research offers a new perspective in understanding women's leadership values in the context of Islam and Malay culture. The findings not only enrich philological studies but also make a significant contribution to contemporary discussions on gender and leadership, particularly in the Islamic world and Southeast Asia.
Abstrak
Kepemimpinan merupakan tema faktual yang selalu menarik untuk dibahas sepanjang sejarah umat manusia. Penelitian ini menggunakan Hikayat Puti Balqis, naskah yang berasal dari Surau Simaung, Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat, sebagai objek dan sumber primer. Fokus penelitian ini adalah menggali nilai-nilai kepemimpinan yang dimiliki oleh tokoh utama dalam Hikayat Puti Balqis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kondisi fisik naskah secara kodikologis, menyajikan suntingan teks melalui metode edisi kritis, serta mengungkap isi teks terkait kepemimpinan perempuan yang masih relevan hingga saat ini. Pendekatan filologi digunakan untuk memastikan otentisitas dan akurasi penyajian teks, sementara analisis isi diterapkan untuk menginterpretasikan nilai-nilai kepemimpinan dalam konteks budaya dan agama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hikayat Puti Balqis memuat empat karakteristik kepemimpinan utama - yaitu pemimpin yang memiliki pengaruh besar dan kharisma, pemimpin yang demokratis dan inklusif, pemimpin yang memperhatikan keselamatan rakyatnya, serta pemimpin yang cerdas dan teliti - dan dua nilai kepemimpinan kunci: arif bijaksana, serta diplomatis dan cinta damai. Penelitian ini menawarkan perspektif baru dalam memahami nilai-nilai kepemimpinan perempuan dalam konteks Islam dan budaya Melayu. Temuan ini tidak hanya memperkaya kajian filologi tetapi juga memberikan kontribusi signifikan terhadap diskusi kontemporer tentang gender dan kepemimpinan, khususnya di dunia Islam dan Asia Tenggara.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Akhimuddin, Yusri. Naskah-naskah Gempa: Perspektif Orang Melayu Minangkabau tentang Gempa Bumi. Jakarta: LeKAS (Lembaga Kajian Agama dan Sosial-Kemasyarakatan), 2013.
Asy’ari, Abdurrohman Al, dan Robingun Suyud El Syam. “Kepemimpinan Wanita menurut Al-Qur’an (Kajian Komparasi Tafsir As-Sya’rawi dan Shafwatut At-Tafasir Surat An-Naml Ayat 29-33.” Jurnal Pendidikan, Sains Sosial, dan Agama 8, no. 1 (2022): 241–52. https://doi.org/10.53565/pssa.v8i1.500.
Fakhriati. “Kerajaan Turki dalam Hikayat Aceh: Alih Aksara Naskah Eseutamu (Istanbul).” Jakarta, 2019.
———. Menelusuri Tarekat Syattariyyah di Aceh Lewat Naskah. Jakarta: Puslitbang Lektur Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Departemen Agama RI, 2008.
Fakhriati, Lisa Misliani, Nyi Mas Umi Kalsum, S.R. Saktimulya, Dewi Trisna Kumala Satya, Dede Hidayatullah, Mahrus, dan Muhlis Hadrawi. Aksara, Naskah, dan Budaya Nusantara. Diedit oleh Dewaki Kramadibrata. Tangerang: Manassa, 2017.
Fathurahman, Oman. Filologi Indonesia Teori dan Metode. Jakarta: Prenadamedia Group, 2015.
Fathurahman, Oman, dan Dkk. Filologi dan Islam Indonesia. Diedit oleh Muchlis, Oman Fathurahman, Asep Saefullah, dan Masmedia Pinem. Jakarta: Puslitbang Lektur Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Departemen Agama RI, 2010.
Fazillah, Nur. “Konsep Kepemimpinan Pendidikan Islam.” INTELEKTUALITA: Journal of Education Sciences and Teacher Training 12, no. 1 (2023): 172–74.
Fitria, Norma. “Perspektif Islam Tentang Kepemimpinan Perempuan Pada Lembaga Pendidikan.” Journal on Education 6, no. 1 (2023): 1774–87. https://doi.org/10.31004/joe.v6i1.3155.
Hasan, Noorhaidi. “Islam in Provincial Indonesia: Middle Class, Lifestyle, and Democracy.” Al-Jami’ah: Journal of Islamic Studies 49, no. 1 (2011): 119–57. https://doi.org/10.14421/ajis.2011.491.119-157.
Ikram, Achadiati. Pengantar Penelitian Filologi. Diedit oleh Dewaki Kramadibrata. Jakarta: Masyarakat Pernaskahan Nusantara (Manassa), 2019.
Iswanto, Agus. “Kecenderungan Kajian Manuskrip Keislaman di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.” Al-Qalam 21, no. 1 (2015): 107–16. https://doi.org/10.31969/alq.v21i1.202.
Kemal, Isthifa. “Analisis Tokoh Dan Penokohan Dalam Hikayat Muda Balia Karya Teuku Abdullah Dan M. Nasir.” Jurnal Genta Mulia V (2014): 1–15.
Lutfiyah, Lujeng, dan Lubabah Diyanah. “Kepemimpinan Perempuan Dalam Al-Qur’an Kajian Tafsir Tematik.” Al Furqan: Jurnal Ilmu Al Quran dan Tafsir 5, no. 2 (2022): 270–87. https://doi.org/10.58518/alfurqon.v5i2.1399.
Malihah, Lola, Haya Zabidi, Noor Atkia, Nida Nor Apifah, dan Peni Haryanti. “Kepemimpinan Perempuan dan Kesetaraan Gender: Sebuah Tinjauan.” Jurnal Ilmiah Universitas Batanghari Jambi 24, no. 2 (2024): 1094. https://doi.org/10.33087/jiubj.v24i2.4904.
Muhajir. “KEPEMIMPINAN PEREMPUAN DALAM ISLAM (Studi Analisis Ulama Dayah Kota Langsa Terhadap Calon Walikota)” 3, no. 2 (2018): 91–102.
Munajat, Fuad. “Hikayat Pencuri: Pergesekan Citra Penghulu Abad Ke-19 Dalam Konstelasi Politik Hukum Pemerintah Kolonial.” Jumantara, 2013.
Purwanto, Didik. “Nilai Kepemimpinan Dalam Naskah Hikayat Maharaja Ali Koleksi Perpustakaan Nasional RI.” Jumantara 6, no. 2 (2015): 99–116.
Putri, Dewi Kurnia, dan Risman Bustamam. “Kepemimpinan Wanita Dalam Perspektif Al Quran dan Hadist.” Jurnal Kajian dan Pengembangan Umat 6, no. 2 (2023): 177–85. https://doi.org/10.31869/jkpu.v6i2.4491.
Raihan, Muhammad. “Metode Filologi sebagai Pendekatan Multidisipliner dalam Kajian Naskah.” Jurnal Manuskripta Nusantara 2, no. 2 (2015): 135–50.
Setiawati, Poppy, Afrizal Nur, Khairiyah, dan Saidul Amin. “Islam dan Kepemimpinan Perempuan: Prototipe Leadership Ratu Balqis Perspektif Tafsir Al-Azhar” 2, no. 2 (2024): 137–51.
Shafira, Maryam, dan Kurniati. “Tantangan dan Peluang Kepemimpinan Perempuan dalam Masyarakat Prespektif Hukum Islam” 02, no. 02 (2024): 85–94.
Suryadi. Syair Sunur: Teks dan Konteks “Otobiografi Seorang Ulama Minangkabau Abad Ke-19.” Padang: Citra Budaya Indonesia, 2004.
DOI: http://dx.doi.org/10.47466/hikmah.v20i2.297
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
ALHIKMAH Islamic Studies Institute (STAI ALHIKMAH) Jakarta Jl. Jeruk Purut No. 10 Cilandak Timur Pasar Minggu Jakarta Selatan 12650 Telp/Fax. (021) 7890521 E-mail: staialhikmahjakarta10@gmail.com/jurnal_hikmah@yahoo.com